HADIS PILIHAN
Telah bercerita kepada kami Ibrahim bin Musa telah mengabarkan kepada kami 'Isa telah bercerita kepada kami Hisyam dari Muhammad dari 'Ubaidah dari 'Ali radliallahu 'anhu berkata; Ketika terjadi perang Al Ahzab, Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: Semoga Allah memenuhi rumah dan kuburan mereka dengan api, karena mereka telah menyibukkan kita dari (tidak melaksanakan) shalat Al wushtha hinga matahari terbenam. Hadits Riwayat Al-Bukhari kitab Jihad dan Penjelajahan